Rabu, 26 Juli 2017

Peluang Usaha Ikan Gurame Yang Menguntungkan

Seputarternakin ||Peluang Usaha Ikan Gurame - Ikan Gurami (Osphronemus goramy) adalah sejenis ikan air tawar yang populer dan disukai sebagai ikan konsumsi di negara asia kususnya indonesia karna ikan gurame memiliki daging yang tebal dan gurih duri-durinya pun besar sehingga ikan ini sangatlah pas di jadikan menu makanan apa saja selain itu ikan gurame sudah sangat terkenal di masyarakat kita dan sudah banyak dijadikan makanan sehari-hari walaupun di kalangan masyakat tertentu yang pasti masyarakat kita sudah tidak asing lagi dengan menu makanan atau olahan ikan gurame.

Peluang Usaha Ikan Gurame 

Peluang Usaha Ikan Gurame


Usaha ikan gurame sangatlah pas untuk dijadikan sala satu refrensi kita bila mau menggelutinya karna ikan gurame sendiri adalah salah satu ikan yang memiliki harga jual yang tinggi maka tidak heran bila ikan gurame dijadikan sebagai peluang usaha bisnis yang menguntungkan.Ikan Gurame sendiri memiliki kelebihan dibanding dengan ikan -ikan yang lain salah satunya yaitu dengan modal yang kecil dan bisa menghasilkan keuntungan yang berlipat ganda.Usaha ikan gurame bisa kita lakukan dengan modal dan kemampuan kita sendiri bila modal kita besar maka keuntungan kita pun pasti besar dan juga sebaliknya,maka dari itu silahakan sesuaikan dengan modal kita sendiri.

Apabila kita pandai membaca pasar yang pasti sudah jelas permintaan ikan gurame sangatlah besar maka sudah bisa dipastikan usaha ini pasti menguntungkan karna peluang yang di tawarkan oleh usaha ini sangatlah menjanjinkan.

Karena pembudidayaan ikan gurame membutuhkan waktu yang lama sampai tiba masa penen, sehingga menyebabkan harga ikan gurame di pasaran menjadi mahal. Oleh karena itu pula ikan gurame disebut sebagai makanan yang elit, khususnya untuk ikan gurame yang mempunyai ukuran besar.

Namun, seiring dengan berkembangnya zaman, ternyata ada beberapa cara yang bisa membuat ikan gurame yang Anda budidayakan cepat besar dan cepat panen. Dan pada kesempatan ini, saya akan membahas tentang cara-cara budidaya ikan gurame cepat besar  dan tentunya akan membuat Anda mempunyai keuntungan yang lebih besar pula.

Dalam habitatnya ikan gurame mengkonsumsi segala jenis atau omnivora,ikan gurame juga memakan hewan seperti kutu air plantom dan lain lain,ikan gurame juga memakan aneka sayur yang bertekstur lunak seperti kangkung,daun talas dan juga masih banyak yang lainya maka dari itu buat anda yang bermodal kecil anda juga melakukan usaha ini dan untuk lebih jelasnya silahkan simak refrensi di bawah dan silahkan anda sesuaikan dengan modal yang kita miliki.

Modal Usaha :


  • Kolam dengan ukuran 4 x 10 x 1 = 40 m2
  • Bibit 1500 / ekor (ukuran silet)
  • pakan 275000/sak (untuk ikan 200 ekor membutuhkan 3 sak)
  • Obat-obatan 200.000


Penting untuk penebaran ikan sabaiknya 30 ekor /M

Rekapitulasi usaha 
  1. Bibit Ikan Rp 1500 750 ekor         Rp 1.125.000
  2. Pelet Rp 275.000 12 sak Rp 3.300.000
  3. Obat obatan Rp 200.000 1xpanen Rp   200.000
  4. Total                                          Rp 4.625.000
 
Baca Juga:
Cara Supaya Bibit Lele Dapat Besar Merata
Cara Mengobati Ikan Lele Stres
Budidaya Ikan Lele Modern Hasil Berlipat
Cara Menghilangkan Bau Pada Kolam Lele

Waktu Panen 


Ikan gurame bisa kita panen dalam jangka waktu 10-12 bulan dengan dan bisa mencapai berat berkisar 1 kg dengan jumlah kematian 20% ikan yang bisa di panen kurang lebih 600 ekor dengan harga jual 25000/kg maka bisa kita hitung hasil panen 15.000.000 - 4.625.000 =  10.375.000

Hasil tersebut bisa bertambah sesuai dengan daerah anda karna setiap daerah memiliki harga yang fareatif bisa bertambah bahkan berkurang dan mungkin hanya ini saja yang bisa admin berikan kepada anda semoga bermanfaat dan sukses selalu aminn.

Jumat, 21 Juli 2017

Usaha Budidaya Ikan Gurame

Seputarternakin||Usaha Budidaya Ikan Gurame - Ikan Gurame merupakan ikan yang sangat populer dan sangat famelier bukan hanya di indonesia namun juga di negara-negara asia dan juga dinegara lain ikan ini banyak di pelihara di kolam dan aquarium namun di negara kita indonesia Ikan Gurame adalah salah satu makanan yang elit dan juga mahal maka tidak heran banyak sekali para peternak Ikan Gurame yang terus berkembang setiap tahunnya karna saking banyaknya permintaan pasar yang terus meningkat bahkan sering kali pasokan Ikan Gurame masih sangatlah kurang.

Usaha Budidaya merupkan salah satu usaha yang pas dan cocok buat anda dan juga pastinya sangat menjanjikan maka dari itu sangatlah tepat sekali bisnis Usaha Budidaya Ikan Gurame dengan untung besar.Peluang usaha ini membutuhkan modal yang relatif terjangkau dengan hasil panen yang mendatangkan untung tinggi. Konsumsi ikan gurami di kalangan masyarakat tergolong tinggi, maka kebutuhan pasar pun semakin meningkat dari tahun ke tahun.Pastinya bisnis budidaya ini merupakan peluang usaha yang menjanjikan dan menguntungkan.

Cara Budidaya Ikan Gurame

Cara Budidaya Ikan Gurame

Langkah Pertama 


Telur Ikan Gurame


Cara mengasilkan telur ikan gurame yang baik pertama kali harus dilakukan seleksi induk dengan ciri sebagai berikut:

Gurame jantan

  •  Kepala agak menonjol menyerupai cula
  •  Bawah sirip dada terang keputihan
  •  Dagu berwarna kuning dan agak menonjol
  •  Bila diletakan ditempat datar ekornya naik ke atas
  •  Bila ditekan perlahan kelaminnya mengeluarkan sperma
  •  Umur minimal 3- 7 Tahun agar kualitas dan produksi maksimal


Gurame betina
  • Kepala rata
  • Bawah sirip dada gelap kehitaman
  • Dagu kurang menonjol
  • Ujung sirip ekor bundar
  • Umur minimal 2,5-6 Tahun


Ikan Gurame sangatlah berbeda dengan jenis ikan lain dimana untuk telur gurame sudah bisa di jual dengan harga Rp 40-50 / butirnya. Biasanya dalam 1 induk gurame yang berukuran 2.5kg sd 3.5kg bisa menghasilkan 2000 sd 5000 telur gurame.

Baca Juga:
Budi Daya Ikan Lele Albino
Budidaya Ikan Gurame Agar Cepat Besar
Budidaya Ikan Lele Modern Hasil Berlipat 
Cara Menghilangkan Bau Pada Kolam Lele
Cara Supaya Bibit Lele Dapat Besar Merata

Langkah Kedua 


Hasil Produksi Pendederan


Hasil produksi  pendederan pada ikan gurame memiliki berbagai ukuran yang terbagi kedalam beberapa jenis ukuran diantaranya :

Hasil Produksi Pendederan

                    • Produksi Ukuran 2-3 cm  Rp 300/ ekor
                    • Produksi Ukuran 3-4 cm  Rp 400/ ekor
                    • Produksi Ukuran 3-5 cm  Rp 600/ekor.
                    • Produksi Ukuran 5-7 cm  Rp 800/ekor
                    • Produksi Ukuran jempol  Rp 1000/ekor
                    • Produksi Ukuran gas  Rp 1500/ekor
                    • Produksi Ukuran silet  Rp 2000/ekor
                    • Produksi Ukuran korek  Rp 2500/ekor



Dalam hal ini produksi tersebut diatas sebenarnya tidak ada ketentuan khusus dalam masa pemanenan, dalam arti pada saat konsumen membutuhkan ukuran sesuai dengan keinginan walaupun belum berusia diatas 50 hari masa pemeliharaan pembudidaya bisa menjualnya.

Langkah Ketiga


Penebaran Benih

Tebar benih gurame masa pembesaran biasanya berukuran antara ukuran 2ons sd 3ons dimana jangka waktunya antara 3 sd 4 bulan masa panen. Ukuran masa panen pembesaran dalam jang ka waktu tersebut biasanya berukuran kisaran 5 ons sd 1 Kg.

Pembagian kelompok diatas adalah pemilihan yang sangat tepat dan bila kita bisa mengusahakan hal-hal diatas seperti pendederan,pembenihan serta pembesaran maka waktu yang dibutuhkan tidak akan terasa lama karna panen yang bisa kita lakukan setiap bulan.

Dilihat dari jenisnya memang ikan gurame adalah jenis ikan yang masa pertumbuhannya relatif lamban dibanding jenis ikan lain seperti mas, nila dll, akan tetapi bila kita amati perbedaan masa pertumbuhan itu tidaklah mencolok, kalau kita ambil contoh budidaya ikan nila dari ukuran 2-3 cm sampai mencapai rata-rata 7ons sebenarnya kalau dihitung waktu pasti tidak cukup 6-7 bulan, yang membedakan lamanya waktu pemanenan tersebut yang paling menonjol adalah ukuran masa konsumsinya, dalam arti ikan nila bisa di konsumsi dengan besaran ukuran 2-5 ons sedangkan untuk gurame dikonsumsi dengan besaran ukuran minimal 5 ons sd 1kg.

Mungkin hanya ini saja informasi yang bisa saya berikan kepada anda semoga artikel ini bisa bermanfaat kepada kita semua dan semoga sukses aminnnn.

Rabu, 19 Juli 2017

Cara Budidaya Ikan Gurame Agar Cepat Besar

Seputarternakin || Cara Budidaya Ikan Gurame Agar Cepat Besar - Ikan Gurami (Osphronemus goramy) adalah sejenis ikan air tawar yang populer dan disukai sebagai ikan konsumsi di Asia Tenggara dan Asia Selatan. Di samping itu, di negara-negara lainnya gurami juga sering dipelihara dalam akuarium di indonesia ikan gurame sangatlah banyak di budidaykan atau dikembangkan dan juga menjadi salah satu peluang usaha yang sangat menjanjikan hal ini disebabkan karna masyarakat kita sudah banyak sekali yang mengkonsumsinya baik dari berbagai kalangan dari golongan bawah sampai keatas.

Budidaya Ikan Gurame Agar Cepat Besar

Budidaya Ikan Gurame Agar Cepat Besar


Ikan Gurami terutama digemari sebagai ikan konsumsi. Dagingnya padat, durinya besar-besar, rasanya enak dan gurih. Gurami hampir selalu tersedia di restoran, untuk dijadikan pelbagai macam masakan terutama gurami bakar dan gurami asam-manis. Ikan ini berharga cukup mahal.Ikan Gurame sangatlah pas untuk kita dan cocok bagi para pelaku wirausaha karna ikan gurame memiliki nilai jual yang tinggi dan juga dalam perawatan tidaklah terlalu sulit hal ini disebabkan karna waktu yang di butuhkan dalam budidaya ikan gurame memiliki waktu yang sedikit agak lama dan disini kita akan membahas bagaimana cara budidaya Ikan Gurame agar cepat besar.

Simak Juga:
Budidaya Ikan Nila Kolam Tanah 
Budidaya Ikan Nila Kolam Terpal
Cara Berternak Ikan Nila Untuk Pemula 
Bisnis Budidaya Ikan Nila Kolam Beton 

Trik Ikan Gurame Agar Cepat Besar

 Trik Ikan Gurame Agar Cepat Besar

Kolam Ikan


Dalam hal ini kolam sangat berpengaruh terhadap pertumbuhan ikan anda dan idealnya dalam setiap kolam dengan diameter 1 m persegi bisa di isi dengan 35 ekor ikan dan usahakan terkena matahari langsung.Ikan gurame sendiri memiliki habitat asli dataran rendah dan pastinya bila anda memilih usaha budidaya ikan gurame sangatlah tepat dan cocok untuk wilayah kita.

Baca Juga:
Budidaya Ikan Lele Modern Hasil Berlipat
Bibit Lele Dapat Besar Merata
Mengobati Ikan Lele Stres

Bibit Ikan


Pemilihan bibit ikan sebaiknya memilih bibit yang benar-benar sehat dan yang pasti tidak teridentifikasi penyakit usahakan pemilihan bibit bisa anda percayakan kepada orang yang bisa anda percaya atau para peternak ikan di sekitar anda dalam hal ini anda bisa mencari dari berbagai sumber.Cara Budidaya Ikan Gurame Agar Cepat Besar ini sangat tergantung dengan bibit yang unggul agar pertumbuhan bisa maksimal dan tidak banyak yang mati.

Pakan IKan


Pakan merupakan faktor penentu dalam setiap perkembangan ikan baik ikan gurame,nila atupun ikan lele.Pakan ikan gurame sebaiknya mengandung unsur protein hewani dan nabati hal ini diperlukan agar kedua protei tersebut bisa bekerja sesuai dengan hasilnya.Protein hewani merupakan salah satu faktor untuk memaksimalkan di pertubuhan ikan dan bisa anda dapatkan di toko pakan ikan sekitar anda usahakan dalam pemilihan pelet kita cari protein yang paling besar kandunganya.Sedangkan untuk protein nabati sendiri bisa anda dapatkan di dedaunan seperti daun talas,kangkung,singkon dan selada air dan masih banyak lagi yang lainya

Penting


Pada waktu penebaran benih sebaiknya usahan kolam anda dijemur dahulu maksudnya dikeringkan dan biarkan terkena matahari langsung agar semua jeniis penyakit seperti jamur dan penyakit yang lain anda juga bisa memberikan kapur di dalam kolam anda sehingga kolam anda benar-benar sudah bersih dari hama mungkin hanya ini saja informasi yang bisa admin berikan kepada anda semoga bermanfaat.


Jumat, 14 Juli 2017

Budidaya Ikan Lele Modern Hasil Berlipat Ganda

Seputarternakin ||Budidaya Ikan Lele Modern Hasil Berlipat - Ikan lele merupakan salah satu ikan favorit masyarakat dari berbagai kalangan baik dari kalangan bawah,menengah dan atas ikan lele sangatlah famelier yang bisa kita temukan di berbagai lestoran banyak sekali sekarang ini warung-warung makanan yang menyajikan menu ikan lele.

Untuk itu sangatlah penting untuk kita bila menggeluti bisnis ini karna prospek pasar yang sangat menjanjikan maka dari itu kita perlu mempelajari atau mencari pengalaman dalam pengebangan bisnis ikan lele banyak sekali ilmu tentang dunia perikanan yang bisa kita dapatkan dari berbagai sumber seperti internet atau bahkan dari peternak langsung tidak sedikit orang yang melakukan penelitian secara langsung untuk mengembangkan teknologi budidaya ikan lele agar produksinya berlipat ganda.

Disini kita bisa mempelajarinya dengan terus memahami dan mendalaminya baik langsung saja admin akan bagikan kepada anda tentang pengembangan Budidaya Ikan Lele Modern Hasil Berlipat dalam kolam 1 m persegi bisa menghasilkan 250 kg lele, lazimnya hanya 31 kg. Panen lele kini meningkat 800%. Sekilas tidak ada yang spesial di empat kolam semen yang saling berhadapan itu. Pengelola membudidayakan lele di kolam milik Sekolah Tinggi Perikanan (STP), Serang, Provinsi Banten.

Budidaya Ikan Lele Modern Hasil Berlipat


Budidaya Ikan Lele Modern Hasil Berlipat




Ampuhnya lagi sebuah kolam berukuran 2 m x 1,5 m x 0,7 m itu berpopulasi 5.000 lele. Artinya rata-rata populasi 2.380 ikan per 1 m3. “Lazimnya peternak hanya mengisi 300 lele per m kata Margono SSTPi, penanggung jawab pembenihan di kampus itu.Dalam hal ini memang harus menggunakan bibit ukuran yang besar dengan ukuran 9-10 cm dengan alasan agar kita tidak perlu melakukan penyutiran dan karna ikan dengan ukuran ini sudah dipastikan kelulusan hidup bisa mencapai 80-90 % jangka waktu pemeliharaan hanya butuh waktu 2 bulan.

Ikan Lele Modern Hasil Berlipat Ganda


Budidaya Ikan Lele Modern merupakan cara yang sangat efektiv dalam meningkatkan produksi dengan jumlah ikan superpadat Padahal, kebanyakan peternak enggan membudidayakan lele dengan kepadatan tinggi karena berpotensi mati. Kepala Bagian Administrasi Pelatihan Perikanan Lapangan (BAPPL), Sekolah Tinggi Perikanan, Sinung Rahardjo APi MSi, mengatakan kematian tinggi karena kandungan oksigen dalam air rendah sehingga tercipta kondisi anaerob.

Baca Juga:
Cara Menghilangkan Bau Pada Kolam Lele
Cara Supaya Bibit Lele Dapat Besar Merata
Budi Daya Ikan Lele Albino

Efek samping daribahan organik menimbulkan senyawa beracun seperti amonia, nitrit, dan hidrogen sulfida. Senyawa itu lebih cepat terserap insang daripada oksigen sehingga menyebabkan ikan mati. Meski padat tebar tinggi, Clarias sp. di kolam milik BAPPL hidup nyaman. Survival rate alias tingkat kelulusan hidup mencapai 80-90%.

Bagaimanakah resep ilmu ikan lele kolam kecil tapi hasil panen berlipat ganda?

Dalam hal ini teknologi Catfish Farming in Recirculation System Tank (C-First) atau budidaya lele dengan sistem resirkulasi,” kata Sinung. Kandungan oksigen dengan sistem resirkulasi menjadi lebih baik karena adanya aliran air sepanjang waktu sehingga kondisi menjadi aerob. Dampaknya nitrifikasi alias perubahan amonia menjadi nitrit dan nitrit menjadi nitrat berlangsung dengan baik.Itu sejalan dengan penelitian Nainna Anjanni Ade Lestari, Rara Diantari, dan Eko Efendi. Para periset dari Jurusan Budidaya Perairan Universitas Lampung itu yang mengungkapkan kandungan fosfat menurun karena penggunaan filter mekanik berupa arang dan zeolit.

Hasil riset yang termaktub dalam e-Jurnal Rekayasa Dan Teknologi Budidaya Perairan 2015 itu menunjukkan arang paling banyak menyerap fosfat sebanyak 0,02675 mg per liter. Sementara zeolit menurunkan fosfat 0,021 mg per liter. Konsenstrasi fosfat yang tinggi dalam perairan mempengaruhi metabolisme ikan dan bisa menyebabkan kematian.

Mungkin hanya ini saja yang bisa admin bagikan kepada anda semoga apa yang admin bagikan bisa bermanfaat untuk kita semua terima kasih atas kunjungan anda semoga sukses selalu amin.

Kamis, 13 Juli 2017

Cara Menghilangkan Bau Pada Kolam Lele

Seputarternakin ||Cara Menghilangkan Bau Pada Kolam Lele - Bau merupakan salah satu momok yang sering di temukan pada peternak ikan lele atau pembesaran ikan lele yang pastinya pada setiap kolam baik kolam terpal,tembok bahkan kolam tanah hal ini adalah salah satu penyebab kurang maksimalnya hasil panen bahkan bisa menghilangkan keharmonisan kita kepada para tetangga.

Hal ini bila dibiarkan bisa menimbulkan polemik yang bila terus menerus tidak kita jaga akan berakibat fatal karna biasanya kolam lele berada tidak jauh dari pemukiman atau pekarangan kita maka dari itu perlu kita pelajari bagaimana Cara Menghilangkan Bau Pada Kolam agar tidak mengganggu lingkungan sekitar kita setidaknya bila memang bau tidaklah terlalu lama atau mengurangi bau tersebut.

Bau Pada Kolam Lele biasanya terjadi karna rentan waktu yang teralu lama dalam pergantian volume air dan juga pemberian pakan yang berlebihan atau memang ikan kolam banyak yang mati dan akhirnya membusuk pada kolam ikan dan atau limbah sisa pakan yang berlebihan hal inilah biasanya penyebab bau atau amoniak yang sangat tidak menyehatkan.

Dalam kondisi seperti ini dan yang sering terjadi dilapangan bukanya kita mengabaikan tapi pastinya para peternak sudah berusaha dengan keras untuk menghilangkan bau \amoniak tersebut.Banyak sekali usaha yang terus dilakukan baik mengganti air,mengikuti saran tetangga,bahkan mencari panduan dari berbagai sumber dari internet namun langkah-langkah tersebut tidak terlalu lama berpengaruh pada kolam biasanya hanya berlangsung beberapa hari setelah itu kembali kolam berbau lagi.

Baca Juga:

Bagaimana cara menghilangkanya atau mengatasinya?

Langkah berikut mungkin bisa menjadi salah satu wacana anda bila menemui bau pada kolam karna hal ini sudah dipratekkan di daerah Kediri Jawa timur dan hasilnya memang terbukti ampuh untuk itu silahkan simak dengan baik.

Cara Menghilangkan Bau Pada Kolam Lele

Cara Menghilangkan Bau Pada Kolam Lele

Dalam mengatasi bau pada kolam lele kita mengatasi dengan cara sebagai berikut:

  • Pakan 


Dalam pemberian Pakan sebaiknya jangan terlalu banyak lihat dan amati kebutuhan makan ikan anda usahakan jangan sampai berlebih karna hal ini juga salah satu penyebab kolam ikan anda berbau dan bila memang anda ingin berhati-hati sebaiknya pakan di beri air panas agar pakan anda tersebut mengembang setelah itu bisa langsung anda tebarkan pada kolam lele anda.

  • Air


Kondisi ph air sangatlah berpengaruh terhadap pertumbuhan ikan lele anda dan dalam hal ini anda harus teliti tentang perubahan suhu kolam lele anda pergantian ini bisa anda lakukan dengan cara kuras kolam anda anda sisakan volume air minimal 20 % atau bila anda menguras habis anda harus langsung membersihkanya gosok dinding kolam anda dan siram biarkan kotoran lumut yang anda bersihkan tetap didalam kolam hal ini berfungsi agar kondisi ph kolam anda tidah berubah.

  • Ikan


Dari dua hal diatas bila sudah anda lakukan anda juga harus teliti benih ikan yang anda tebar apakah benar-benar sehat atau sakit bila benih sehat maka gerakan ikan sangatlah lincah dan sebaliknya bila sakit ikan akan bergerak lebih lambat atau bahkan Ikan Mengambang di permukaan bisa juga ikan mati didasar kolam bila hal ini terjadi ikan banyak yang mati sebaiknya Ikan yang mati tersebut haruslah segera di buang karna hal ini juga salah satu penyebab kolam anda berbau.

  • Penggunaan prebiotik


Dalam hal ini tidak banyak orang menggunakannya karna belum banyak orang yang tau khasiatnya yaitu dengan menggunakan EM4 prebiotik ini bisa kita dapatkan di toko-toko ikan sekitar anda tapi EM4 untuk kolam ikan ya !karna EM4 ada dua macam ada untuk pembuatan kompos dan ada yang khusus untuk ikan.

Mungkin hanya ini artikel yang bisa saya berikan kepada anda semua semoga bisa bermanfaat untuk kita semua dan pastinya bila anda masih menemui kendala silahkan komentar disini langsung untuk konsultasi dan berbagi ilmu disini terima kasih atas waktunya semoga sukses selalu amin wassallam.

Budi Daya Ikan Lele Albino / Lele Bule ( Clarias Catfish )

Seputarternakin ||Budi Daya Ikan Lele Albino ( Clarias Catfish ) - Merupakan salah satu lele yang memiliki warna yang sedikit unik dan tentunya bila kita belum pernah melihatnya pastinya sesuatu yang langka dan heran lele albino atau yang sering kita sebut dengan lele bule merupakan lele hias yang memiliki warna putih warnanya memang sangatlah berbeda dengan lele pada umumnya dan karna jenis ini bila kita jumpai di peternak ikan atau pembesaran ikan lele jenis ini selalu di sampingkan atau diberi tempat lain karna bisa menular pada yang lain.


Lele Albino (Albino Clarias)

Lele Albino (Albino Clarias)


Lele Albino (Albino Clarias) sebenarnya sama saja dengan lele yang lain seperti lele dumbo,lele sangkuriang,lele pyton dan masih banyak jenis yang lain Ikan lele putih memiliki alat pernafasan tambahan yang disebut dengan aborence organ yang letaknya di sebelah atas rongga insang. Ikan lele albino hias ini berasal dari India, Sri lanka, Malaysia, dan Filipina.

Klasifikasi Ilmiah

  • Ordo : Ostariopysoidei
  • Sub-Ordo : Siluroidea
  • Famili : Claridae
  • Genus : Clarias
  • Spesies : Clarias batrachus


Dan bila anda ingin memeliharanya dalam aquarium anda harus tau dulu tentang kehebatan atau ketangguhanya lele ini juga memiliki patil di bagian bawahnya yang bisa di gunakan dalam kondisi darurat atau terdesak dan juga bisa dipakai berjalan di darat dengan jarak yang cukup jauh dan masih banyak lagi kelebihan-kelebihanya.

Lele Albino / Lele Bule sangatlah banyak sekali peminatnya yang pastinya bila anda melakukan pemijahan atau budidaya ikan lele albino bisa menjadi peluang usaha yang menjanjikan karna memiliki pasar atau prospek tersendiri dan bila anda ingin melakukan pemijahan atau budidaya ikan lele ini silahkan simak artikel di bawah ini.

Panduan Lengkap Budi Daya Ikan Lele Albino / Lele Bule ( Clarias Catfish ) 


Dalam budidaya ikan yang paling utama adalah pemilihan indukan dan harus berumur minimal 1 tahun dan juga kita harus mengetahui tentang ciri kelamin betina dan jantan untuk itu silahklan simak info berikut ikan lele betina memiliki kelamin bulat dan berwarna kemerah-merahan dan bila dilihat dari fisiknya ikan lele betina memiliki bentuk perut lebih besar dan gerakanya pun sedikit lambat dan untuk pejantan meiliki kelamin yang menonjol dan meliki ukuran yang lansing dan juga memiliki gerakan yang lincah.

  • Langkah Pertama 

siapkan kolam ukuran minimal 2 x 1 meter dengan volume kedalaman 20-30 cm dan taruh ijuk aren kedalam kolam tersebut usahakan ijuk jangan samnpai naik kepermukaan karna ijuk merupakan salah satu media penempatan telur ikan lele.
  • Langkah Kedua 

Pilih indukan yang benar-benar siap dengan ciri betina perut besar kelamin merah kehitaman dan untuk jantan sehat lincah serta kelamin putih kehitaman.
  • Langkah Ketiga 

Masukkan kedua ikan lele tersebut kedalam bak pemijahan yang sudah di siapkan dan tunggu proses pemijahan 1 malam.
  • Langkah Keempat

Setelah induk ikan tersebut bertelur maka angkatlah kedua ikan tersebut agar telur yang sudah keluar bisa menetas dengan maksimal.
  • Langkah Kelima

Setelah ikan menetas maka berilah pakan cacing selama minimal 1 minggu dan setelah itu bisa di ganti dengan pelet halus kasar setelah 20 hari berikan pakan yang setara dengan ukuran ikan lele tersebut.

Mungkin hanya itu saja yang bisa admin berikan untuk lebih jelasnya anda bisa baca artikel yang berada di blog ini dan bila masih kurang faham silahkan anda bisa komentar di sini terima kasih untuk sebelumnya atas kunjungan anda jangan lupa sare dan bagikan terima kasih wassalam

Minggu, 11 Juni 2017

Cara Supaya Bibit Lele Dapat Besar Merata

Seputarternakin ||Cara Supaya Bibit Lele Dapat Besar Merata -Bibit merupakan salah satu penentu bagi anda yang ingin melakukan usaha pembesaran ikan khususnya ikan lele dan yang perlu anda perhatikan adalah kualitas bibit itu sendiri hal ini sangatlah berpengaruh terhadap hasil usaha anda agar bisa panen merata pastinya

Cara Supaya Bibit Lele Dapat Besar Merata

Cara Supaya Bibit Lele Dapat Besar Merata


Dalam pemilihan bibit yang berkualitas anda bisa menemukan bibit ikan yang bersertifikat yang bisa kita dapatkan dari berbagai sumber karna kita harus faham dan teliti dalam hal ini.

sekarang ini banyak sekali jenis-jenis bibit ikan lele yang bisa kita temui di sekitar wilayah kita misalnya lele sangkuriang, phyton, masamo, mutiara dan lin-lain. Dalam hal ini tidak mempermasalahkan jenis induk, karena untuk jenis-jenis induk sekarang banyak yang sudah diuji. Untuk hal yang paling penting ialah bagaimana mendapatkan bibit yang kualitas 1 atau 2 biasanya pertumbuhan lele saat dari ukuran 1-2 “2-3 cm” hingga 3-5 “5-6 cm” pasti tidak merata, jika di sortir akan menjadi 3 ukuran.

Dari berbagai macam ukuran diatas usahakan cari bibit yang paling besar dan bila memang ada maka carilah ukuran  5-7 “7-8”, dengan semakin besar untuk ukuran bibit lele jika semakin besar maka akan lebih mudah juga dalam perawatannya. 

Pada saat anda mencari usahakan bibit ikan lele anda dalam keadaan yang sehat maksudnya tidak setres,menggantung atau sakit.Dalam hal ini bila anda memakai bibit ini besar kemungkinan usaha ikan lele anda akan gagal maka dari itu anda harus benar-benar memastikan bibit yang anda pilih memanglah sangat unggul atau sehat.

Proses Pemberian Pakan


  • Bibit lele yang terlalu makan banyak pelet juga akan bermasalah karena kesulitan mencerna pelet. Dalam pemberian pelet lebih baik dengan menggunakan probiotik karena pelet yang difermentaso dengan probiotik jika dimakan lele akan mudah dicerna dan nutrisnya lebih mudah terserap oleh tubuh lele. Ini akan sangat menguntungkan karena nutrisi tidak banyak terbuang percuma dan pertumbuhan lele semakin cepat dan masa panen lebih pendek.


  • Dengan probiotik kita bisa menghemat pakan dan menurunkan FCR. FCR merupakan konversi antara jumlah pakan dan daging yang dihasilkan setelah panen. Untuk keuntungan laindengan penggunaan probiotik ialah air kolam tidak bau, meminimalkan pergantian air besar-besaran karena kualiatas air akan terjaga.


Berikut adalah  presentase penyerapan nutrisi dengan probiotik dan yang tidak menggunakan yaitu:

  1. Pelet dengan probiotik yaitu nutrisi pelet yang terserap tubuh lele lebih dari 40% bahkan dengan kondisi tertentu hingga 70% jika difermentasi minimal 12 jam.
  2. Pakan tanpa probiotik, yaitu nutrisi pakan yang diserap tubuh ikan maksimal 40%.

Demikianlah informasi yang bisa saya berikan kepada anda semoga bermanfaat dan terima kasih atas kunjungan anda bila masih belum faham silahkan komentar di bawah ini semoga berhasil amin.